Banyak jalan dilakukan oleh user untuk memverifikasi akun paypalnya, dari menggunakan kredit card sampai VCC, namun cara-cara verifikasi seperti ini nampaknya ada masa kadaluwarsanya atau ada batas waktunya dan setelah itu kita mesti ulang dan mengulang lagi mem verifikasi akun paypal kita.Memang sungguh melelahkan. Apakah ada cara-cara yang dapat dilakukan untuk verifikasi paypal seumur hidup? Jawabannya adalah ada! Yakni verifikasi dengan cara manual.
Kemarin semenjak saya sudah mendaftar di paypal saya kira semuanya sudah beres dan sudah siap untuk menampung uang $. Tapi ternyata setelah saya baca artikel yang menyatakan bahwa paypal itu harus di verifikasi. Kok di verifikasi? maksudnya apa?
Jadi begini penjelasannya,akun Paypal yang kita dapatkan ketika pertama kali mendaftar berstatus masih unverified artinya belum terverifikasi oleh paypal. Akun yang terverifikasi / verified memiliki banyak keuntungan diantaranya:
1. Dapat melakukan transaksi tanpa batas (jika unverified dibatasi transaksinya )
2. Dapat melakukan withdraw / menguangkan ke Bank – Bank di Indonesia
3. Diterima diberbagai merchant / toko online (pada beberapa toko online besar membutuhkan akun paypal verified.
Berarti kalau paypal yang belum terverifikasi tidak dapat melakukan seperti poin di atas?? Jawabannya iya, jadi intinya setiap kita melakukan transaksi pasti terbatas. Nah ini dia yang menjadi permasalahannya sekarang, tapi tenang saja,teman-teman jangan hawatir dulu karena saya akan memberitahu bagaimana caranya agar paypal teman-teman bisa terverifikasi hanya dengan cara menggunakan KTP dan BUKU TABUNGAN.
Walaupun Untuk mendapatkan akun paypal verified (terverifikasi) maka biasanya dibutuhkan kartu kredit kita sebagai referensi data. Nah disini masalah yang umum terjadi. Bagi yang sudah punya kartu kredit biasanya enggan mengeksposnya, apalagi yang belum punya ya tidak bisa verifikasi.
Ini bukti bahwa PAYPAL saya sudah terverifikasi menggunakan cara dibawah ini silahkan liat screenshot nya klik DISINI
Dan Untuk memulai verifikasi silahkan Ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk verifikasi account paypal teman-teman :
1). Sebelum mulai silahkan siapkan dulu data-data yang diperlukan yakni :
- Jangan lupa SCAN KTP sama Buku Tabungan
ini contoh KTP dan Buku Tabungan yang telah di SCANNER :
- Lalu Hasil SCAN KTP tadi copy dalam file gambar JPEG
- Kemudian Copy Halaman pertama buku tabungan sobat dalam format JPEG
- KTP dan Buku Tabungan harus jelas terbaca dan atas nama yang sama dengan akun Bank yang terdaftar di Paypal sobat.
- Semua alamat yang tercantum juga harus sama dengan yang di Paypal
- Kedua dokumen gambar di atas kalau digabung ukuran file nya harus tidak lebih dari 500 kb ( klo lebih dari 500kb pasti ditolak).
2). Nah pada langkah ini Buatlah sebuah email dengan akun email sobat yang terdaftar di Paypal :
- subyek : Please Verified My Account
- Tujuan : webform@apac.paypal.com
- Jangan lupa lampirkan attachment dengan dua dokumen yang sudah kita siapakan di atas tadi ( KTP dan Buku Tabungan)
- Lalu kirim.
- Lihat Gambar Contoh Email
(yang dicoret hitam ini adalah Lampiran KTP dan Buku Tabungan yang telah di SCAN tadi)
3). Tunggu balasan pertama dari Paypal kurang lebih 1 x24 jam, yang menyatakan data kita sudah diterima dan akan diproses, seperti terlihat pada gambar di bawah ini :
4). Nah ini yang kita tunggu-tunggu, dalam kurun waktu tidak lebih dari 2×24 jam, paypal sudah mengirimkan kita email balasan yang menyatakan bahwa akun paypal kita sudah ter verifikasi.
5). Cara ini sangat mudah dilakukan dan tidak diperlukan keahlian khusus seperti bahasa inggris, cukup dengan mencontek contoh email di atas. Ngomongin masalah keberhasilan dijamin pasti berhasil 100% yang penting ada niat, usaha dan jangan lupa berdoa!! selamat mencoba friends...
8 komentar:
Mantab.. tpi klo tdk punya buku tabungan gk bisa ya ?? klo bsa blas di blogku ya. thanks.
gak bisa bro,kecuali kamu ada kartu kredit baru deh tu bisa di verifikasi :a4
klo pke debit card bisa gak ya? :a1
klo pake debit card kmaren saya sudah pernah nyoba gan,tapi GATOT (Gagal Total ),, gak tau kenapa di tolak,:a1
yang jelas stelah saya coba cara ini baru BISA..!! :k3
tengkyu gan .... coba ke TKP dulu ....
selama ini paypal saya unverify ternyata tidak ada transaksi makanya aneh, saya dapat pembayaran dari client saya sebesar 1200 dollar tapi hasilnya nol. kupikir dariawal daftar sudah di blok
maaf kan saya ya benar-benar tidak tau apa sih caranya
maaf saya lupa saya pakai kartu debit btn, tapi dari btn sendiri tidak bisa mengeluarkan data expuse. jadi saya coba cara lain
Posting Komentar